Lidah Buaya Asli vs Gel Aloe Vera, lebih baik yang mana?


      

          Haloo Sobat Dunia Kampus!! Kali ini kita     akan melipir sedikit dari topik yang biasanya      kita bahas nihh... Kita akan bahas tentang            kecantikan. Waah siapa sih yang tidak mau           terlihat cantik? Semua orang pasti akan berusaha agar dapat terlihat cantik dan menarik. Tapi, perlu diperhatikan juga nih, jangan sampai skincare yang kita gunakan malah membahayakan wajah kita. Yuk di simak perbedaan dari skincare Aloe Vera dan Lidah buaya murni..

  

         Akhir-akhir ini, penggunaan Aloe Vera bukanlah menjadi hal yang tabu di masyarakat. Dari generasi ke generasi, Aloe Vera sangat dianggap ampuh untuk perawatan kecantikan. Bahkan, di zaman sekarang ini sudah banyak produk-produk olahan berbahan dasar lidah buaya, dengan beberapa varian pengharum tambahan tentunya. Sebagai contoh, terdapat salah satu produk pelembab kulit berbahan dasar lidah buaya dengan tambahan aroma kelapa serta tomat. Hal ini tentu menjadikan masyarakat percaya bahwa lidah buaya merupakan tanaman yang memiliki khasiat baik untuk kecantikan.

            Munculnya gel Aloe Vera olahan, tentu membuat masyarakat berpikir, bahwa jika olahan dari lidah buaya saja sangat ampuh terhadap kulit, kenapa tidak menggunakan tanaman lidah buaya asli untuk perawatan wajah? Hal ini menjadikan banyak masyarakat yang akhirnya mengaplikasikan getah tanaman lidah buaya langsung pada kulit wajah mereka. Namun, apakah hal ini baik ataukah berbahaya untuk wajah kita? Mana yang lebih baik antara tanaman lidah buaya atau lidah buaya olahan di pasaran?

            Menurut riset penelitian yang sudah dilakukan, tanaman lidah buaya memang memiliki khasiat yang sangat baik untuk wajah. Tetapi, lidah buaya olahan memiliki fungsi yang jauh lebih baik daripada tanaman lidah buaya yang belum diolah. Hal ini dikarenakan, setiap produk yang sudah diolah pasti zat baiknya sudah diambil, dan zat buruknya sudah dibuang terlebih dahulu. Apa sih contoh zat buruk dari tanaman lidah buaya?

            Tanaman lidah buaya yang dikenal dengan tanaman yang baik untuk kulit, tentulah memiliki zat buruk. Bagian dari lidah buaya yang digunakan untuk perawatan kulit adalah dagingnya. Dan tentulah di dalam daging lidah buaya itu sendiri terdapat getah yang jika terus bersentuhan dengan kulit dapat membuat efek samping seperti gatal, panas, atau bahkan membuat wajah kemerahan.

            Jika digunakan sesekali, tanaman lidah buaya memang terlihat aman bahkan lebih ampuh jika disbanding gel Aloe Vera kemasan. Tetapi jika digunakan secara berkala, tentu akan menimbulkan hal-hal yang tidak kita inginkan. Oleh karena itu, sebisa mungkin kita harus meminimalisasi penggunaan getah dari lidah buaya secara langsung ya, girls??

 

Komentar